Ungaran – ” Hampir setengah tahun KKG MGMP Guru Pendidikan Agama Katholik , baru kali ini bisa berkumpul kembali, temu kangen meski bertempat di aula Kemanag Kabupaten Semarang ” demikian diutarakan koordinator KKG MGMP Guru Agama katholik Kabupeten Semarang dalam menyampaikan sambutan pembuka di kegiatan Koordinasi KKG Guru Agama Katholik SD, SMP dan SMA/ SMK se Kabupaten Semarang.
Tujuan diadakannya kegiatan ini tak lain untuk mengumpulkan informasi , kendala dan permasalahan permasalahan yang mungkin muncul, baik dalam proses belajar mengajar maupun permasalahan permasalahan administrasi sebagai sarana pendukung dan peningkatan kesejahteraan para guru pendidik. Disamping itu tidak menutup kemungkinan ada masukan masukan diluar proses belajar mengajar , seperti rencana melakukan ziarah rohani ketika libur sekolah, ucap kordinator KKG MGMP.
Di kesempatan yang sama Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Semarang ( Drs. H.Subadi. Ms.I) menyampaikan sambutan singkat. dihadapan 25 Guru Agama Katholik dari jenjang SD, SMP dan SMA/ SMK, Subadi mengawali sambutannya dengan menguraikan tentang 2 (dua) hal yang sering lupa dilakukan manusia. Pertama “Lupa Kesehatan ” dan yang kedua ” Lupa Kesempatan”
Manusia sering lupa akan kesehatan ketika betul betul dalam kondisi yang sehat, tapi sebaliknya menjadi sadar / ingat akan penting dan mahalnya kesehatan justru ketika dalam keadaan sakit atau menderita. Hal hal seperti ini hendaknya selalu menjadi peringatan bagi diri sendiri, agar dalam menjalankan tugas sebagai pendidik bisa berjalan sesuai rencana dan memanfaatkan kesempatan yang selalu di bukakan oleh Tuhan kepada setiap makhluqnya yang mau berusaha, ucap Subadi.