Ungaran – Turut menyemarakkan rangkaian peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-74 Kementerian Agama tingkat Kabupaten Semarang tahun 2020, Pengurus Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Semarang menggelar lomba menghias tumpeng di Aula setempat, Kamis (2/1) pagi.
Peserta terdiri dari 28 perwakilan meliputi 8 seksi/gara, 19 KUA dan 1 perwakilan dari Pokjawas. Dalam sambutannya, ketua DWP Kankemenag Kab.Semarang, Umaroh Muhdi menyampaikan bahwa lomba tumpeng diselenggarakan sebagai wujud syukur atas rahmat dan karunia Allah SWT yang masih memberikan kesempatan untuk bisa mangayubagyo perhelatan HAB yang ke-74 tingkat Kabupaten Semarang, disamping untuk menjalin tali silaturahim antar anggota DWP.
“Alhamdulillah tahun ini kita masih dipertemukan dengan Hari Amal Bakti Kementerian Agama. Akan banyak rangkaian acara termasuk lomba tumpeng ini salah satunya,” ungkapnya.
Selanjutnya Umaroh Muhdi juga menyampaikan bahwa siapapun pemenagnya nanti, yang jelas mereka adalah anggota-anggota terbaik DWP Kankemenag Kab.Semarang yang selalu mensupport semua program kerja yang ada.
“Bahwa apapun dan siapapun pemenangnya, yang jelas mereka adalah motor penggerak DWP Kankemenag Kab.Semarang yang perlu kita apresiasi secara nyata,” imbuhnya.
Kriteria penilaian dewan juri meliputi tiga hal meliputi kreatifitas, kebersihan dan cita rasa. Dari 28 peserta, diambil enam terbaik sebagai juara I, II, III dan juara harapan I, II,III yang meliputi: Penyelenggara Kristen (Juara I), KUA Kecamatan Bergas (Juara II), Subbag Tata Usaha (Juara III), KUA Kecamatan Ungaran Timur (Juara harapan I), KUA Kecamatan Susukan (Juara harapan II), KUA Kecamatan Banyubiru (Juara harapan III).
Usai penjurian, para pemenang berfoto bersama dilanjutkan dengan mengikuti kegiatan tasyakuran dan tahtimul Qur’an. shl